KSATRIAKU (Komunitas Santri Pecinta Alam & Lingkungan) adalah kegiatan yang mewadahi aktifitas para santri dalam menjaga dan melestarikan alam/lingkungan. KSATRIAKU berupaya membumikan ajaran Allah dan Rasul ke dalam aksi nyata pro-lingkungan yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat dan alam sekitar.

Kegiatan KSATRIAKU bersisian dengan kajian ayat-ayat kauniyah. Mencari kesesuaian rujukan firman kitab suci dengan fakta dan isu lingkungan terkini.  Selanjutnya KSATRIAKU membuat rencana aksi yang dilakukan segera, baik secara swadaya atau bekerjasama dengan komunitas peduli lingkungan lainnya. Setiap kegiatan KSATRIAKU selalu berkoordinasi dengan program SPMAA lainnya yang berkait dengan pendidikan dan kesejahteraan sosial.

Beberapa program kegiatan yang dilaksanakan KSATRIAKU:

  1. Pendampingan dan advokasi hak-hak Kelompok Tani Hutan  (KTH) melalui program Social Forestry (Perhutanan Sosial) di beberapa kabupaten di Jawa Timur
  2. Pengiriman tenaga dai santri bagi Perhutani dan masyarakat tepi hutan melalui kiprah Penyuluh Lapangan Perhutanan Sosial (PLPS) di Perhutani Unit II Jawa Timur
  3. Pembentukan “Wali Lingkungan” sebagai duta kader santri yang bertugas mengkampanyekan program ramah alam kepada masyarakat di daerah asalnya
  4. Pendelegasian utusan ke even-even skala nasional yang menggiatkan / membahas isu lingkungan.

Bersih-bersih sungai, kegiatan rutin KSATRIAKU terutama ketika musim kemarau tiba

Gus Hafidh (berkopyah), delegasi dari KSATRIAKU pada acara Konferensi Perubahan Iklim (UNCFCC) di Bali